Daftar Unggulan yang Tereliminasi (2)


Kejutan kembali datang di hari keenam penyelenggaraan BNP Paribas Open 2011. Seperti layaknya Grand Slam, turnamen ini merupakan turnamen yang paling disegani banyak peserta, karena di sinilah kesempatan mereka untuk meraih gelar. Selain poinnya yang sangat besar, hadiah uangnya pun cukup banyak. Maka dari itulah, banyak pemain ingin mengikuti kompetisi ini, tidak hanya para unggulan dan 100 besar saja. Bagian kedua ini akan menjelaskan, siapa saja unggulan yang tereliminasi pada hari keenam — 12 Maret 2011 (13 Maret 2011 WIB)

Unggulan yang Tereliminasi — Tunggal Putra

Ada 6 unggulan yang tereliminasi di putaran kedua, yaitu:

[5] Andy Murray (GBR) – dikalahkan petenis kualifikasi Donald Young (USA)

[6] David Ferrer (ESP) – dikalahkan Ivo Karlovic (CRO)

[14] Ivan Ljubicic (CRO) (JB) – dikalahkan Juan Martin del Potro (ARG)

[15] Jo-Wilfried Tsonga (FRA) – dikalahkan Xavier Malisse (BEL)

[19] Marcos Baghdatis (CYP) – dikalahkan Somdev Devvarman (IND)

[27] Juan Monaco (ARG) – dikalahkan Ryan Sweeting (USA)

Dari 33 unggulan, 27 unggulan masih bertahan. Selamat bertanding, semoga sukses!

Unggulan yang Tereliminasi — Tunggal Putri

Ada 5 unggulan yang tereliminasi di putaran ketiga, yaitu:

[7] Na Li (CHN) – dikalahkan Shuai Peng (CHN)

[11] Svetlana Kuznetsova (RUS) – dikalahkan [WC] Christina McHale (USA)

[26] Daniela Hantuchova (RUS) – dikalahkan Dinara Safina (RUS)

[27] Alexandra Dulgheru (ROU) – dikalahkan petenis kualifikasi Lucie Hradecka (CZE)

[31] Klara Zakopalova (CZE) – dikalahkan Urszula Radwanska (POL)

Dari 30 unggulan, 25 unggulan masih bertahan. Selamat bertanding, semoga sukses!

Unggulan yang Tereliminasi — Ganda Putra

Sampai saat ini, belum ada unggulan yang tereliminasi dalam kategori ini.

Dari 5 unggulan, kesemuanya masih bertahan. Selamat bertanding, semoga sukses!

Unggulan yang Tereliminasi — Ganda Putri

Ada 1 unggulan yang tereliminasi di putaran pertama, yaitu:

[1] Gisela Dulko (ARG) / Flavia Pennetta (ITA) – dikalahkan [WC] Jelena Jankovic (SRB) / Anastasia Pavlyuchenkova (RUS)

Dari 8 unggulan, 6 unggulan masih bertahan. Selamat bertanding, semoga sukses!

merah menandakan pertandingan tersebut merupakan pertandingan antarpasangan antarnegara (ganda) dan derby rekan senegara (tunggal).

Keadaan semakin kritis di kategori Tunggal Putri ketika penyusutan unggulan semakin marak. Hal itu dikarenakan mereka memasuki putaran ketiga, jadi wajar saja kalau perang unggulan sedang berlangsung. Sedangkan di tunggal putra, tidak terlalu terlihat penyusutan unggulan. Yang ada hanyalah kejutan luar biasa.

Kejutan luar biasa itulah yang harus dialami Andy Murray ketika berhadapan dengan petenis kualifikasi Donald Young. Sempat kewalahan mengatasi permainan Murray, Young pun berusaha sekuat tenaga agar mendapatkan ritme permainan terbaiknya. Set kedua pun sampai, set pertama berada di tangan Young. Murray harus membutuhkan satu set lagi agar memenangkan pertandingan tersebut. Tetapi pertandingan berkata lain. Young lolos ke putaran kedua.

Jangan berkecil hati karena masih banyak turnamen yang dimainkan di tahun ini. Untuk yang masih bertahan, selamat berjuang — semoga sukses!

Tentang tatasport
I'm the big fan of sports, music, and spelling bee. But for the music, I'm interested in European music because I"m bored with World Hits, and I also interested in Indonesian folk songs, such as Ampar-Ampar Pisang. The sports that I like most is tennis and soccer. For the spelling bee, I like the most to compete at Scripps National Spelling Bee, but I think that may be not realized, so I want to compete at MaRRS International Spelling Bee by online qualification. Plus, at the spelling bee, my best is the semifinalist of regional competition.

Tinggalkan komentar